March 30, 2012

Arisan

Arisan... kata yang identik dengan kegiatan berkumpulnya ibu-ibu terkadang bapak-bapak dalam suatu komunitas, biasa diikuti dengan pengumpulan uang dengan jumlah tertentu dari para anggotanya dan diserahkan kepada ibu/bapak yang pada hari itu mendapat giliran "narik"

Arisan ada berbagai bentuk mulai dari pengumpulan uang seperti yang disebutkan tadi sampai ada jenis lain seperti arisan umroh, arisan hongkong, arisan cafe, arisan singapore, arisan emas, arisan mobil sampai yang absurd seperti arisan menginap di rumah tetangga, arisan tidur diatas rel atau arisan tukar pasangan :D

Apapun bentuknya semoga arisan membawa manfaat yang baik setidaknya sebagai ajang bersosialisasi, menjalin tali silaturahmi dan berbagi informasi

Berikut hasil 'arisan' saya dengan bro-bro yang suka nyeleneh beberapa waktu yang lalu... 






March 22, 2012

First Cut

Meet 3,5 months old Jan..
Since the day he was born he never had his hair cut before #faileddad
He's cute
His brother is gorgeous
His mom is an angel &
I'm a lucky dad :D


he got that smile from his dad ^^






PANGKAS RUDY
DISINI ADA JUAL
SUSU KUDA LIAR
(RUDY'S BARBER SHOP
WE SOLD
WILD HORSE MILK)

I blogged about his birth story here

March 18, 2012

Almost Fail






Model : Indriantari


b e h i n d   t h e   s c e n e 


11:26 AM
Me : siang apa sore om? (nanya kepastian motret)
Om Izul : tadi katanya jam 1 siang om
Me : ok
Om Qiqie : lah, apa iya?? ini yang di sms in belom ada respon, masih ngecat rumah                 katanya, tapi jam satu nya ya jadi la
Me : korbannya msh ngecat rumah? *perasaan mulai gak enak*
Om Qiqie : kutengok current picsnya masih tangga sama kuas, tadi pagi sih
Me : siang cowok mlm cw ya
Om Qiqie : jiakakaka... jol...oo jol...ada serap nya kan?? :p
12:25 AM
om qiqie nyampe studio gak lama om izul nyusul... *nungguin model*
01:00 PM 
om qiqie *BBM an sama model*
02:00 PM
*masih BBM an* *nyengir* 
02:30 PM
*garuk-garuk kepala* beli gorengan sambil mulai nelpon-nelpon calon model yang lain
03:30 PM
rencana motretnya makin gak jelas
04:14 PM
Om Qiqie & Om Izul : om kami balek dululah ya next timelah kayaknya ni
Me : ok
04:45 PM
Me : Hallo! om modelnya ada ni dah jelas
Om Qiqie : Haa! ya udahlah awak balek ntar
Om Izul : iya om awak betulin komputer bentar
06:45 PM
mulai motret
09:25 PM
bubaran

March 17, 2012

Something Blur, Shake & Grainy

everything is blur before you step ahead 
shake your mind to the next level
grainy life is not something you should afraid of
it's just something...










March 16, 2012

Curiosity

Curiosity (from Latin curiosus "careful, diligent, curious," akin to cura "care") is an emotion related to natural inquisitive behavior such as exploration, investigation, and learning, evident by observation in human and many animal species. The term can also be used to denote the behavior itself being caused by the emotion of curiosity. As this emotion represents a drive to know new things, curiosity is a major driving forces behind scientific research and other disciplines of human study. -Wikipedia-


Hasil penasaran bareng Zulkifli WikiMirza Baihaqie & Rachmat Syahputra di studio COKLAT PHOTOGRAPHY







Model : Noya & Eva

March 09, 2012

Time Machine

Jaman dahulu kala...

Kira-kira tahun 1993/94.. adalah tahun terakhir masa SMA saya, seperti almarhum John Lenon bilang tiada masa seindah masa-masa di SMA.. well yes there was so many amazing moments happened. Cerita ini tentang hidup saya, cerita tentang seorang anak laki-laki tinggi, putih , atletis, ketua osis, digandrungi cewek-cewek satu sekolahan MUAHAHAHAH.... 
wait up! that's not me.. hell no! that's too ordinary

Saya adalah seorang remaja kurus, penggugup, jauh dari kesan atletis yang sedang dalam perjalannya dalam pencarian jati diri diantara riuhnya kehidupan remaja yang dipenuhi oleh begitu banyak pilihan untuk mengerdilkan diri dan segelintir pilihan pembesaran hati #kesambetMarioTeguh
I defined my self as a semi nerd :D
yes.. a time where everything is crazy and stupid, a GENERATION X

OK sebenarnya yang ingin saya ceritakan disini bukan indahnya masa sekolah, atau masa liburan rame-rame ke danau toba, atau saat nonton film Bodyguard sekelas trus keluar bioskop jalan ditegap-tegapin serasa Kevin Costner atau serunya ngerjain anak baru yang ditinggal sendirian di kafe setelah makan rame-rame... bukan..bukan itu! percayalah! *nangis dibawah shower* #missthatoldtime..

Apa yang ingin saya ceritakan adalah bagaimana saya saat itu kenalan dengan istri kedua saya saat ini... yup SMA adalah masa dimana saya kenal dengan yang namanya KAMERA. Dunia fotografi yang kini jadi bagian hidup saya pada awalnya hanyalah rasa penasaran seorang remaja.. seorang ababil.. #ayea

Penasaran itu berawal ketika seorang teman menunjukkan hasil jepretannya, foto-foto close up dirinya dan seorang teman lainnya yang diambilnya dengan menggunakan sebuah kamera poket yang pada masa itu tergolong canggih. Yang buat saya tertarik ialah blur atau istilah fotografinya bokeh pada foto itu, saat itu yang ada difikiran saya ialah bagaimana caranya kamera poket bisa menghasilkan foto sekelas foto-foto model yang sering saya lihat di majalah remaja... sepertinya saya terlalu banyak memakai kata remaja pada tulisan ini #apaartisemuaini
Rasa penasaran saya terpuaskan (begh.. bahasanya!) karena pada hari berikutnya teman saya tadi malah mengajak saya buat foto-foto dengan kamera poketnya. Jadilah kami berfoto-foto dengan gaya nakal di taman depan sekolahan dengan pose yang jauh lebih nganga daripada Lady Gaga, dan hasilnya adalah satu rol foto-foto yang bisa buat babeh Darwis diare tiga hari #antiklimaks

Semenjak saat itu saya jadi rajin memperhatikan foto-foto di majalah, khususnya majalah Hai... yup majalah itu mempengaruhi sebagian besar masa remaja saya, dan fotografer pertama yang jadi mentor tak resmi saya adalah fotografer majalah Hai yaitu mas Daus. Foto-fotonyalah yang jadi acuan buat saya pada waktu itu, dan yang jadi perhatian saya adalah bagaimana mengomposisi dan meniru angle fotonya.
Itu semua saya lakukan dengan kamera poket teman saya tadi :D

Terima kasih mas Daus atas pengetahuan yang kau tularkan pada saya... *mudah-mudahan someday dia baca tulisan saya ini*

Hal memalukan berikutnya adalah ajakan temen-temen cowok buat foto-foto di daerah Belawan dengan gaya model obat asma #jedotjedotdinding
Bayangin aja sembilan orang cowok foto-foto di siang hari, panas-panasan di daerah pelabuhan laut yang bisa buat onta malas keluar kandang, but not us... we're a profesional model, dan hasil dari foto-foto tadi sukses membuat para cewek-cewek di kelas saya teriak-teriak histeris sampai beberapa orang kesurupan ketika mereka melihatnya #true

WARNING : SAYA TIDAK BERTANGGUNG JAWAB ATAS EFEK SAMPING YANG DITIMBULKAN DARI PENAYANGAN FOTO-FOTO BERIKUT... 

that's me on the left.. gantengkan gue! ^^

kurang sadis apa coba!


Bahkan kami mengulangi sesi foto tadi di minggu berikutnya dengan gaya yang lebih mengerikan...

 pembantu saya kabur dari rumah selama 7 hari
ketika pertama kali dia melihat foto ini..


sebaiknya anda periksakan mata anda
setelah melihat foto-foto tadi
siapa tahu terjadi kerusakan permanen


Mungkin kalau sampe om Shanker yang suka bikin film hantu itu denger tentang ini saya yakin bakalan dijadiin trilogy #bangganya

Somehow semenjak saat itu I officially became photographer of our class.. entahlah atau saya aja yang mungkin kegeeran.


Mungkin saat remaja kalian adalah anak kikuk yang sering gugup bila berhadapan dengan orang lain especially girls, tapi siapa tahu kelak kalian jadi seorang pria yang sehari-harinya selalu berhadapan dengan segerombolan wanita cantik dan para pria iri melihat kalian... huahueheuhuheheu


Moral story dari cerita saya adalah masa remaja bisa sangat menentukan hidup kalian kedepannya jadi berhati-hatilah dengan waktumu karena yang bertanggung jawab penuh atas hidupmu adalah dirimu sendiri.
There's no time machine that you can use if something bad happened in your past.

...

That's all folks!

Keep your finger on the shutter button!

Wassalam

March 02, 2012

CHEEEEZE

Mari kita isi jum'at sore ini dengan sedikit bahasan ngalor ngidul
Sebenarnya membuat tulisan bagi saya itu lebih sulit daripada... ummm... daripada tidak membuat tulisan
You see! bahkan membuat perbandingan saja saya kepayahan, tapi hari saya akan mencoba menyiksa anda dengan tulisan saya MUAHAHAHA...


CHEEESE... kata ini sering didendangkan oleh fotografer atau siapa saja yg sedang memotret seseorang atau sekelompok orang
Kenapa cheese yang artinya keju? kenapa gak serikaya atau mentega? 
entahlah bukan kapasitas saya sebagai orang ganteng untuk menilainya


Sebenarnya yang ingin saya bahas disini adalah "bagaimana menghadapi orang dari balik kamera"... Kata cheese atau smile atau apapun itu biasa digunakan untuk memancing ekspresi ceria dari orang yg ingin difoto


Babeh  Darwis (begitu biasa muridnya memanggilnya) adalah orang pertama yang mengajarkan saya bagaimana menghadapi model. Ketika beliau (jiaaahh bahasanya) mengajarkan teori2 fotografi, yang bisa ditangkap adalah beliau orang yg kalem... jarang terlihat emosinya 
Tapi ketika pertama kali dia mengajarkan praktek foto model...
Babeh Darwis adalah orang yang sangat 'garang' didepan modelnya :D
Dia pintar sekali mengarahkan dengan kata2 pujian, arahan, candaan sampai menirukan pose yg harus dilakukan, dan dia tidak berhenti sampai akhir sesi. Saat itu yang terasa hampir seperti kesurupan #true


Diakhir sesi foto itu yg saya & beberapa teman sekelas lakukan hanya bengong #pandang2an #tertunduk


Yang ada difikiran saya waktu itu adalah 


what was happened?
saya ada dimana?
om siapa? *tarik selimut putih* #nglindur
THAT WAS TOTALLY BRUTAL LADIES & GENTLEMEN!


Pelajaran yang bisa diambil adalah didepan model (kata model ditujukan buat seseorang didepan kamera) anda adalah sutradara, pengatur gaya, penghibur, bahkan raja yang bisa mengatur siapa saja dengana tujuan menghasilkan foto dengan pose/gaya terbaik


Sedikit pengalaman pribadi..
Kata2 yang sering saya gunakan ketika mangarahkan pasangan dalam sesi foto pre wedding adalah


SANTAI AJA, KAYAK MALAM MINGGU KEMAREN..!


dan biasanya suasana sedikit mencair setelah itu ^^


OK guys that's about it!
Kalo kalian punya tips,trik atau kata2 sakti lainnya bisa di share di comment yah


I'm outta here... *dua jari di udara*


PS: tulisan jelek jangan dicaci :)